Lubuk Linggau- Basarnas Sumsel resmi menutup kegiatan latihan Water Rescue atau teknik pertolongan

Lubuk Linggau- Basarnas Sumsel resmi menutup kegiatan latihan Water Rescue atau teknik pertolongan di permukaan air yang diselenggarakan selama 7 hari di Kota Lubuk Linggau. Sebanyak 50 peserta yang berasal dari prov.sumsel mengikuti penutupan pelatihan ini. Kegiatan ditutup langsung oleh Kepala Urusan Umum Selaku PIC Kegiatan Tersebut Bapak Sukamto,S.E. didampingi Kalaksa BPBD Musi Banyuasin Pukul 10.00 Wib.

Kepala Urusan Umum Sukamto,S.E mengatakan, kegiatan pelatihan dilaksanakan sejak 26 hingga 31 Oktober 2023 dilaksanakan di Kota Lubuk Linggau dengan materi teori kelas dan praktik di lapangan.
“Materi yang diberikan seperti pertolongan pertama yang meliputi pemeriksaan fisik, bantuan pernapasan, teknik memberikan pertolongan di air dari mulai korban panik hingga menyelamatkan korban. Terus pengetahuan tentang perahu karet, pengetahuan tentang motor tempel dan peserta diberikan pelatihan cara berenang yang baik,” jelasnya”

Sukamto mengucapkan banyak terima pada semua yang terlibat baik peserta, instruktur serta panitia sehingga cara tersebut mampu terselenggaranya dengan baik dan lancar.
“Diharapkan kedepannya peserta mampu melaksanakan pertolongan di air, baik kecelakaan laut maupun sungai. Kami berharap setelah kegiatan ini kita tetap terus bersinergi dan terkoordinir,” Tutupnya. (Hms)